:::: Selamat datang di BIKUN-CARRA Blog. Blog ini ditujukan untuk membina persahabatan antara SDN BI Kuningan dan SD Carraragarmungee. Hubungi guru anda di sekolah masing-masing bila terdapat tulisan atau foto yang ingin anda kirimkan :::: Welcome to BIKUN-CARRA Blog. This blog is dedicated to build friendship between SDN BI Kuningan and Carraragarmungee Primary School. Please contact your teacher at each schools if you want to post your writings or photos in this blog ::::

Wednesday, August 26, 2009

Selamat pagi semuanya!

Semoga pagi ini semua teman-teman dan murid-murid di Sekolah Dasar Carraragarmungee dalam keadaan sehat. Para pengelola blog Bikun Carra mau mengenalkan diri. Dengan perkenalan ini kami berharap terciptanya hubungan batin yang lebih dekat dengan semua teman di SD Carra.


Bapak Herli Salim. Bapak ini adalah mediator sister school. Dia yang menjadi penyambung hubungan antara SDN BI Kuningan, Jawa Barat, Indonesia dengan SD Carraragarmungee, Victoria, Australia. Pekerjaannya adalah: membina hubungan ini supaya tetap berjalan baik; Memberikan pertimbangan budaya supaya hubungan ini berjalan serasi; Berupaya untuk terus mempererat hubungan antara kedua sekolah. Pak Herli tinggal di Melbourne. Dia sedang belajar di program doktor di Universitas Deakin, Melbourne. Bila dia sudah selesai belajar maka dia akan pulang ke Indonesia. Dia mengajar di Universitas Pendidikan Indonesia, Kampus Bandung.

Bapak Muhammad Muhtar, Dia Kepala Sekolah SDN BI Kuningan. Dia berkeinginan supaya para murid di sekolahnya pintar berbahasa Inggris. Sekolah ini merupakan sekolah percontohan. Yaitu sekolah yang dibuat untuk program internasional. Sekolah seperti ini ada 22 sekolah di seluruh Indonesia. Salah satunya di Kabupaten Kuningan. Dia menginginkan adanya persahabatan yang erat diantara kedua sekolah, sehingga keduanya dapat bekerja sama untuk saling bertukar pikiran dan belajar melalui internet dan melalui korespondensi.

Bapak Kartino Pernando, Dia merupakan guru penghubung di SDN BI Kuningan. Dia diberi tugas oleh Pak Muhtar untuk mengurusi sister school dengan SD Carraragarmungee. Dia berasal dari Kabupaten Belitong, Sumatera. Tetapi, dia mengembara ke Kabupaten Kuningan dan bekerja sebagai guru di sana. Sehari-harinya, Dia mengajar Bahasa Inggris di SDN BI Kuningan. Untuk kegiatan pembelajaran bahasa Indonesia dan Inggris dengan SD Carra akan ditangani oleh Pak Kartino. Dengan demikian, Pak Kartino akan sering berhubungan dengan Ibu Sue Mcgregor.

No comments:

Post a Comment